Banjir Bandang di Kecamatan Lambu Setinggi Dada Orang Dewasa, Ratusan KK Terdampak
Banjir bandang setinggi dada orang dewasa di Desa Sumi dan Soro di Kecamatan Lambu, Kabupaten Bima, Senin (23/12/2024).
Visioner Berita Kabupaten Bima-Setelah hujan lebat mengguyur wilayah Kecamatan Lambu Kabupaten Bima sejak pukul 15.00 WITA, mengakibatkan dua Desa di Kecamatan setempat mengalami banjir bandang setinggi dada orang dewasa.
Dua Desa dimaksud adalah Desa Sumi dan Soro. Banjir setinggi 70 sentimeter tersebut merendam ratusan rumah warga, Senin (23/12/2024).
Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD bersama anggota Pos SAR Bima, TNI, dan Polri langsung turun ke lokasi untuk membantu proses evakuasi warga yang terdampak.
"Banjir mulai merendam permukiman sekitar pukul 16.00 WITA," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bima, Isyrah, pada media online www.visionerbima.com saat dikonfirmasi via WhatsApp.
Menurut data sementara, sekitar 600 Kepala Keluarga (KK) di Desa Soro terdampak banjir. Sementara Di Desa Sumi, jumlahnya belum bisa dipastikan.
"Sebab, petugas masih sibuk mengevakuasi warga dan barang-barang yang bisa diselamatkan," ujar Isyrah.
Dia menjelaskan, hujan dengan intensitas tinggi menjadi penyebab utama meluapnya air ke permukiman warga. Selain itu, saluran drainase yang sempit memperburuk kondisi.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun warga terpaksa mengungsi sementara waktu menunggu air surut. "Sekitar pukul 18.00 WITA, hujan mulai berhenti dan air mulai surut," pungkas Isyrah. (TIM VISIONER)
Tulis Komentar Anda