Bank NTB Syariah Cabang Bima Distribusi Air Bersih, Penuhi Kebutuhan Warga dan Masjid


Visioner, Berita Kota Bima -  PT Bank NTB Syariah cabang bima kembali penuhi panggilan warga, dengan membantu masyarakat kota bima menyalurkan bantuan air bersih kepada warga dan Masji di Bina Baru Kelurahan Dara dan Kelurahan Sambinae. 

Fitra sopir mobil PT Bank NTB Syariah, Jumat 19 Juli 2024 mengatakan, pihaknya mendistribuskan bantuan air bersih kepada warga serta masjid di Bina Baru dan Sambinae. 

"Pendistribusian bantuan air bersih sudah dilaksanakan sejak Selasa (24/9/ 2022). Dalam Satu minggu, kami mendistribusikan  mobil tangki air bersih untuk masyarakat di binabaru kelurahan dara dan sambinae, " katanya.

Ia mengatakan binabaru, merupakan kelurahan yang berada paling susah air di antara beberapa wilayah lainnya di dalam wilayah kelurahan dara. Masyarakat di daerah yang mayoritas tidak ada air minum tersebut sudah merasakan kesulitan mendapatkan air bersih sejak lama.

Bahkan, warga merasakan kesulitan tidak hanya di saat musim kemarau tetapi saat musim hujan juga. Mereka hanya mengandalkan air tadah hujan.

"Untuk keperluan minum dan memasak, mandi serta kebutuhan lainnya, harus beli air 5000 pergalong.

Fitra sopir Bank syariah tersebut mengatakan, bantuan air bersih kepada warga bina baru kelurahan dara, sebagai salah satu kepedulian Bank NTB Syariah cabang bima untuk membantu masyarakat. Terlebih lagi, kondisi masyarakat di daerah itu cukup memprihatinkan.


Bank NTB Syariah tidak hanya mendistribusikan kebutuhan air bersih warga di Dusun- dusun saja, melainkan juga di sejumlah titik yang warganya mengalami kekeringan dan membutuhkan suplai bantuan air bersih. Kegiatan tersebut dilakukan dengan harus menggandeng pemerintah daerah kota bima

Iskandar, menyampaikan terima kasih dengan kepedulian dan perhatian Bank NTB Syariah yang ikut membantu pemerintah daerah kota bima untuk pendistribusian air bersih yang menjadi kebutuhan vital warga di saat musim kemarau.

"Kami sangat berterima kasih kepada Bank NTB Syariah cabang bima dalam membantu pemerintah daerah kota bima. khususnya dalam bantuan air bersih ini,"ungkap salah satu warga yang menerima bantuan air bersih dari Bank NTB Syariah Cabang Bima. (VSR/IM) 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.