Setelah Sebelumnya Mendapat Reskomendasi Sejumlah Parpol, Kini HMS Peroleh Rekomendasi Dari Hanura

Oso (Kiri) Saat Menyerahkan Rekomendasi Kepada HMS (Kanan)

Visioner Berita Kota Bima-Keseriusan Dr. H. Muhammad Sayfruddin, ST, MM untuk ikut dalam kontestasi Pilkada Kota Bima periode 2024-2029, ditegaskan bukan sekedar wacana. Sejawak awal, Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) tiga periode di DPR RI ini sejumlah indikator tentang keseriusanya dalam kaitan itu.

Antara lain, Politis yang akrab disapa Rudy Mbojo yang dikenal dengan dekat sejumlah Menteri RI ini telah melakukan pengisian formulir pendaftaran kepada sejumlah Partai Politik (Parpol). Antara lain Golkar, PAN dan lainya. Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh Media Online www.visionerbima.com mengungkap, dugaan dukungan dominan Parpol kepada HMS hingga kini masih terus mengalir.

Dan upaya pendekatan kepada Parpol oleh HMS, dijelaskan bukan sekedar dilakukan diringkat daerah. Tetapi hal itu dilakukanya di tingkat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) sejumlah Parpol. Kabar terkini yang diperoleh Media ini kembali mengungkap, HMS juga telah melakukan pendekatan secara serius dengan Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Gerindra, Jenderal (Purn) TNI, H. Prabowo Subianto (Presiden RI terpilih).

Juga diungkapkan bahwa hal yang sama dilakukan oleh HMS kepada sejumlah Ketuam DPP Parpol lainya di Jakarta. Selain itu, beberapa hari lalu HMS mengirim salah satu catatan penting yang masih berkaitan dengan kontestasi Politik jelang Pilkada Kota Bima periode 2024-2029.

Yakni rekomendasi resmi dari DPP Partai Hanura. Rekomendasi tersebut diserahkan secara langsung oleh Ketum DPP Partai Hanura, Osman Sapta Odang (Oso). Moment penting tersebut berlangsung di Kantor DPP Partai Hanura di Jakarta, beberapa hari lalu.

“Alhamdulillah semuanya mengalir dengan sangat baik. Melalui kesempatan ini, saya menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Partai hanura yang telah memberikan kepercayaan dengan telah diberikan rekomendasi pencalonan saya sebagai Walikota Bima. Dan ini menjadi suatu yang spesial. Sebab, rekomendasi tersebut diserahkan secara langsung oleh Oso kepada saya,” terang HMS.

Perjuangan HMS untuk memburu Parpol pengusung ke Pilkada Kota Bima periode 2024-2029, diungkapkan belum berakhir sampai di situ. Tetapi hingga kini, HMS disebut-sebut masih intens melakukan pendekatan secara politis dengan sejumlah Ketum DPP Parpol lainya di Jakarta. Hanya saja, HMS enggan membeberkan hal itu karena pertimbangan strategis.

Moment Obrolan Santai Tetapi Serius Antara Pihak DPP Hanura di Jakarta Dengan HMS di Moment Penyerahan Rekomendasi

“Mohon doa dan dukungan semua pihak. Sebab, tekad saya untuk maju ke pentas Pilkada Kota Bima periode 2024-2029 sudah sangat bulat. Niat saya dala kaita itu, Insya Allah lebih kepada meletakan pengabdian terbaik untuk Kota Bima sebagai tanah kelahiran saya. Dan pengabdian yang saya maksudkan itu, Insya Allah berorientasi kepada meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Bima di berbagai bidang pembangunan, baik fisik maupun non fisik,” ujar Politisi kawakan yang diakui ikut memberikan kontribusi terbaik untuk Bima yang salah satunya dengan cara mempromosikan kain tenunan tradisional Dana Mbojo ini baik di Nusantara mapun di dunia.   

Dalam beberapa bulan terakhir ini, HMS disebut-sebut jarang Pulang Kampung (Pulkam). Hal itu memunculkan spekulasi dari sejumlah pihak. Antara lain adanya kekhawatiran soal issue bahwa HMS akan memborong Parpol sebagai pengusungnya di pentas politik dimaksud. Namun hal tersebut justeru dijawab dengan nada santai oleh HMS.

“Sampai hari ini saya masih menjabat sebagai anggota DPR RI. Di penghujung karier sebagai Anggota Legislatif, Insya Allah saya masih mengabdi untuk Negeri ini. Sementara salah satu kerja politik saya jelang Pilkada Kota Bima tersebut, antara lain terus melakukan pendekatan dengan sejumlah Ketum DPP Parpol di Jakarta,” pungkas Politik yang tidak pernah lepas dari kain tenunan tradisional Bima ini. (ISRAT/JOEL/RUDY/AL)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.