Ini Alasan Ketua Komisi II Undur Diri Dari Pansus Penyertaan Modal

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, Yasin, S. Pd.

Visioner Berita Kabupaten Bima-Pembahasan Raperda Penyertaan Modal Daerah (PMD) baru mulai dibahas oleh pimpinan dan anggota Panitia Khusus (Pansus) PMD, salah satu diantara anggota Pansus adalah M. Natsir S,Sos yang juga menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bima. Sayangnya, keadaan kesehatan yang terganggu, duta Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN)  yang sudah dua periode menjadi wakil rakyat Dapil VI tersebut mengundurkan diri secara resmi, Senin (2/8/2021) sekitar pukul 09.00 Wita.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bima, Yasin S.Pd kepada wartawan membenarkan adanya surat pengunduran diri salah seorang anggota Pansus PMS yakni M. Natsir S,Sos dari Fraksi PAN. Penguduran diri yang bersangkutan, kata Yasin karena kondisi kesehatan tidak sehat, juga alasan lainnya.

“Surat pengunduran dirinya sudah kami terima dan diserahkan kepada ketua Pansus Ilham, SH. Ya, karena alasan sakit, ya tidak jadi masalah, ketimbang tidak datang disaat pembahasan pansus, lebih baik undur diri,” jelasnya.

Secara terpisah, Ketua Pansus Ilham, SH juga membenarkan adanya anggota pansus yang mengundurkan diri dari pansus PMD. Alasannya juga karena sakit dan tidak jadi masalah ada anggota yang undur diri.

"Pansus PMD tepat berjalan sesuai jadwalnya, mulai besok sudah masuk materi pemanggilan untuk SKPD terkait juga BUMD-BUMD yang hendak diberikan suntikan modal,” urainya.

Pada kesempatan tersebut, Ilham menyampaikan dalam kaitan pembahasan raperda PMD ini, tidak hanya SKPD atau dinas terkait yang dipanggil, juga BUMD-BUMD yang hendak diberikan suntikan modal oleh eksekutif, bahkan ada lima akademisi dari lima kampus ternama di Bima di undang untuk rapat dengar pendapat (RDP). Antara lain, STIE, STIH, STISIP Mbojo Bima, STKIP Bima dan STKIP Taman Siswa.

“Sejumlah akademisi dari lima kampus tersebut pansus juga mengundang, untuk mendengarkan pendapat terkait raperda PMD nanti,” jelasnya.

Ketua Fraksi PAN, Rafidin S,Sos juga membenarkan adanya surat pengunduran diri dari anggota Pansus oleh anggota fraksi PAN.

"Surat pengunduran diri pak Natsir sudah saya lihat dan terima copyannya dari pansus PMD. Pak Natsir undur diri karena sakit saja,” pungkasnya. (FAHRIZ)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.