Rawat Hasil Pembangunan Melalui Kerja Gotong Royong
Bupati Mabar-NTT, Drs. Agustinus Ch. Dula Saat Menyerahkan Hadiah Pada Kegiatan BBGRM |
Visioner Berita
Labuan Bajo, NTT-
Bulan Bhakti Gotong merupakan momentum untuk menyadarkan masyarakat untuk
bekerjasama atas swadaya masyarakat. Gerakan gotong royong berguna untuk
memperkuat integritas sosial ,meningkatkan kepedulian dan peran aktif
masyarakat dalam pembangunan atas swadaya masyarakat serta meningkatkan upaya
pemberdayaan masyarakat agar mampu membangun diri secara mandiri,mandiri secara
gotong royong dan gotong royong secara mandiri.
Hal
tersebut di sampaikan Bupati Manggarai Barat,Drs. Agustinus Ch.Dula ( Gusti
Dula) pada acara puncak Pencanangan Bulan bhakti gotong royong masyarakat
(BBGRM) tahun anggaran 2019 Tingkat Kabupaten Manggarai Barat yang berlangsung
di Desa Golo Mbu Kecamatan Sano Nggoang,Kamis (27/6/2019)
Kegiatan
BBGRM kali ini dipadukan dengan Hari Kesatuan Gerak PKK-47,Gelar Teknologi
Tepat Guna (TTG)-3,Hari Keluarga (Harga)-26, Dan Pencanangan Sadar Pajak
Tingkat Kabupaten Manggarai Barat tahun 2019
Menurut
Bupati Gusti Dula,pencanangan BBGRM menjadi moment yang strategis untuk
merefleksikan diri dengan melestarikan budaya gotong royong melalui aksi nyata
merawat sarana dan prasarana yang di bangun melaui APBD II maupun APBN.
Sarana
yang di maksud seperti jalan,gedung sekolah,irigasi dan fasilitas umum
lainya,manakala dalam perjalananya ada yang rusak,agar segera di perbaiki
secara gotong. "Saya minta Para Camat,Lurah dan Kepala Desa jangan
bermental proyek,perbaiki sarana dan prasarana yang rusak di desa melalui kerja
gotong royong,jangan tunggu proyek,” tegas Bupati Gusti Dula.
Ia
mengajak para Camat,Lurah serta Kepala Desa,untuk menjaga lingkungan di wilayah
kerja masing-masing terutama lingkungan sumber mata air dengan reboisasi atau
menanam pohon yang bisa menghasilkan sumber air. Pada kesempatan
tersebut,Bupati Agustinus Ch Dula,mengapresiasi para kades dan Lurah yang
mencapai realisasi PBB-P2 100% keadaan sampe 21 Juni 2019.
Kecamatan
NDOSO meliputi Desa Raka, Ndoso,Golo
Poleng,Wae Buka,Waning,Pong Narang,Lumut,Kasong,Momol,Golo Ruaa,Golo Bore,Golo
Keli,Tehong dan Pateng Lesu. Kecamatan Macang Pacar meliputi Desa
Wontong,Regho,Raba,Nanga Kantor,Bari,Mbakung,Nggilat,Watu Manggar,Watu
Baru,Lewat dan Saraenaru.
Kecamatan
Pacar meliputiDesa Waka,Manong,Romang,Kombo Tengah dan Loha. Kecamatan Kuwus
meliputi Desa Sama,Coal,Bangka Lewat,Golo Pua dan Kelurahan Nantal. Kecamatan
Kuwus Barat meliputi Desa Sompang Kolang dan Wajur. Kecamatan Lembor Selatan
meliputi Desa Suru Numbeng,Benteng Tado,Watu Tiri dan desa Modo.
Kecamatan
Sano Nggoang meliputi Desa Golo Kempo,Golo Leleng,Wae Lolos,Pulau Nuncung,Poco
Golo Kempo,Watu Panggal,Sano Nggoang,Mata Wae,Golo Ndaring,Golo Kondeng dan
desa Nampar Macing. Kecamatan Mbeliling yakni di Desa Cunca Wulang. Kecamatan
Lembor meliputi Desa Ponto Ara,Wae Kanta,Poco Dedeng,Golo.
Kecamatan
Kecamatan Komodo yakni di Desa Papagarang. Kecamatan Welak meliputi Desa Watu
Umpu,Pong Welak,Sewar,Golo Ndari dan desa Gurung. Bupati Drs.Agustinus Ch Dula
secara resmi mencanangkan BBGRM di tandai dengan pemukulan Gong dan penyerahan
Piagam Penghargaan kepada 65 Kepala Desa 100 % Realisasi
Penagihan
Pajak tahun 2019. Piagam penghargaan atas Realisasi PBB-P2 tertinggi tahun 2018
kepada Camat Sano Nggoang, Mbeliling dan Ndoso. Penyerahan piagam penghargaan
atas Realisasi PBB-P2 tertinggi tahun 2019 kepada Camat Ndoso, Macang Pacar dan
Pacar. Penyerahan BUS kepada BUMDes Ca Nai Desa Golo Kempo Kec. Sano Nggoang
dan BUMDes Timbang Raung Desa Rego Kec. Macang Pacar (DISHUB)
Tak
hanya itu, Bupati Mabar juga menyerahkan hadiah Lomba 10 Program Pokok PKK
tingkat Kabupaten dan Provinsi, Penyerahan hadiah Lomba Pengolahan Pangan Lokal
Non Beras B2SA, Penyerahan hadiah lomba PHBS, dan Pemberian penghargaan kepada
Peserta KB lestari tahun 2019.
Bupati
Mabar juga menyerahkan bantuan dari Dinas Pertanian. Diantaranya benih padi
berlabel kepada kelompok Tani Bantang Cama 2 Desa Watu Panggal Kecamatan Sano
Nggoang. Benih jagung berlabel kepada kelompok Tani Sinar Kandang Desa Pulau
Nuncung,Kecamatan Sani Nggoang. Benih kedelai berlabel kepada kelompok Kelompok
Tani robo Cie Desa Golo Kempo Kecamatan Sano Nggoang. Benih sayur kepada
kelompok Komodo Makmur Desa Nggorang Kecamatan Komodo.
Bukan
ittu saja, Bupati Mabar juga menyerahkan buku rekening kelompok wanita tani
yang diwakili oleh 2 Desa yang bersumber dari Dinas Ketahanan Pangan dan
Perikanan. Yakni Penyerahan bantuan kepada 2 Rumah lbadah (1 Gereja dan 1 Masjid).
Pada moment ini, Bupati
Mabar melakukan peninjauan stan Gelar TTG dan Stan Perlomban pengolahan pangen
lokal B2SA. Kegiatan BBGRM yang berlangsung sejak 25 hingga 27 Juni yang
berpusat di Desa Golo Mbu Kecamatan Sano Nggoang,selain di ikuti 12
Kecamatan,64 Desa,5 Kelurahan,juga di ikuti Seluruh OPD Lingkup pemerintah
Manggarai Barat. Kegiatan tersebut berjalan sukses dan mendapat antuasias dari
seluruh warga Kecamatan Sano Nggoang. (TIM
VISIONER)
Tulis Komentar Anda