Penghargaan Dari Kapolda NTB Untuk Mereka Yang “Hebat”
Foto Bersama Kapolda NTB bersama tiga Pilar penerima piagam Penghargaan |
Visioner Berita Kota Bima-Kerja nyata, profesional dan
terukur-patut diapresiasi dan dihargai adanya. Bagi Kapolda NTB Brigjend Pol
Drs. Firli M.Si, tak sekedar mendengar apalagi menutup mata terhadap mereka
yang telah berbuat untuk bangsa dan tanah kelahirannya. Sabtu (2/12/2017), Kapolda
NTB ini, menyerahkan piagam penghargaan kepada tiga pejuang Kamtibmas di
Kabupaten Bima atas pengabdiannya.
Hal yang sama, juga dilakukan
oleh oleh Kapolda NTB saat bersilaturrahmi dengan sejumlah pihak sekaligus
meresmikan Rusun, Barak anggota Perintis dan Mapolsek Rasanae Barat-Polres Bima
Kota yang pusat kegiatannya berlangsung di Mapolres Bima Kota, Minggu
(3/12/2017).
Diantaranya, memberikan
penghargaan kepada tiga pilar Kamtibmas yakni Luurah Penatoi-Kota Bima H. Abdul
malik S.Sos, Bhabinkamtibmas Penatoi Bripka Herasandi, dan Babinsa Kelurahan
Penatoi Serma Ismail. Ketiga pilar ini diberikan penghargaan, diakui Kapolda
NTB karena telah mampu mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di wilayah tersebut. Dan
penyerahan piagam penghargaan tersebut, juga disaksikan oleh para pejabat Polri
dan Dandim 1608 Bima melalui Kasdim setempat, Mayor Inf. Abdul haris.
Kanit Tipikor Bripka Dwi Isnanto, SH dan Kasubag Hukum setempat Bripka Wayan Sukardiawan (Diapit Kapolda NTB dan Walikota Bima) |
Liputan langsung sejumlah awak
media pada moment tersebut melaporkan, penyerahan piagam penghargaan kepada
sejumlah orang “hebat” dan Purna Polri tersebut, dilakukan sendiri oleh Kapolda
NTB Brigjend Pol Drs. Firli M.Si dan juga Walikota Bima HM. Qurais H. Abidin.
Usai menerima piagam penghargaan dari Kapolda NTB, para penerimanya terlihat
tersenyum, bahagian dan rasa bangganya.
Usai menerima piagaam penghargaan
dari Kapolda NTB, Lurah Penatoi H. Abdul Malik S.Sos, selain apresiatif, juga
menyatakan rasa syukur dan terimakasihnya. “Terimakasih atas kepercayaan terhadap
amanah dan tugas yang telah kami jalankan. Piagam penghargaan yang kami terima
ini, lebih kepada tercapainya tugas dan tanggungjawab kita semua. Kedepan,
semoga kerjasama yang baik dan menjaga Kamtibmas secara bersama-sama dengan
seluruh elemen masyarakat dapat diwujudkan secara bersama-sama pula,” papar
Malik dengan nada singkat. (Rizal/Must/Buyung/Wildan)
Tulis Komentar Anda